WahanaNews-Kaltara | Direktur RSUD Nunukan dr Dulman menyampaikan bahwa permasalahan dengan PT PLN (Persero) sudah diselesaikan dengan baik.
Aliran listrik rumah sakit sudah berlangsung normal sebagai upaya sinergi memajukan pelayanan kesehatan di daerah perbatasan.
Baca Juga:
Era Energi Terbarukan, ALPERKLINAS: Transisi Energi Harus Didukung Semua Pihak
"Permasalahan sudah selesai dan ke depannya dengan koordinasi yang semakin kokoh kita akan bersinergi untuk memajukan pelayanan kesehatan di wilayah perbatasan," ungkap Dulman.
Manajer PLN Unit Pelayanan Pelanggan Kalimantan Utara, Aditya Darmawan menyampaikan pihaknya melihat rumah sakit merupakan salah satu objek vital bagi kepentingan kemanusiaan.
“Kami selalu terbuka dan aktif memberikan solusi atas permasalahan kelistrikan yang dialami oleh pelanggan,” ujarnya.
Baca Juga:
Urgensi Krisis Iklim, ALPERKLINAS Apresiasi Keseriusan Pemerintah Wujudkan Transisi Energi Bersih
"Dalam hal menjaga pelayanan kesehatan di rumah sakit tetap berjalan, PLN tidak hanya melakukan koordinasi dan komunikasi intens dengan pengelolanya.
Namun juga memberi solusi dengan membantu pihak RSUD untuk mengoperasikan genset sebagai backup kelistrikan utama yang ada di rumah sakit," ungkap Aditya Darmawan menambahkan.
PLN juga memastikan setiap tahap dalam proses pemutusan listrik akibat tunggakan sudah sesuai dengan prosedur yang berlaku.