KaltaraWahanaNews.co, Tanjung Selor - Kalimantan Utara, yang merupakan pemekaran dari Provinsi Kalimantan Timur, memiliki destinasi wisata Gua Karst Batu Putih di Kecamatan Tanjung Palas Utara, Kabupaten Bulungan.
Daerah ini dikenal mempunyai sumber daya alam karst yang cukup luas sebarannya. Salah satu bagian kawasan karst tersebut adalah di Kecamatan Tanjung Palas Kabupaten Bulungan.
Baca Juga:
ITDC: Kontrak MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika dengan Dorna Berlaku Hingga 2031
Karstmenurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah daerah yang terdiri atas batuan kapur yang berpori sehingga air di permukaan tanah selalu merembes dan menghilang ke dalam tanah (permukaan tanah selalu gundul karena kurang vegetasi).
Namun demikian, nama geologis karst konon merupakan nama suatu kawasan di perbatasan antara Yugoslavia dengan Italia timur laut, berdekatan dengan wilayah pariwisata Trieste. Jadi, penamaankarstberasal dari kawasan batu gamping di wilayah Yugoslavia.
Indonesia memiliki kawasan karst sekitar 15,4 juta hektare dan tersebar dari Aceh sampai Papua,seperti di Gunung Leuser(Aceh), perbukitan Bahorok(Sumatra Barat), perbukitan Pangkep-Maros (Sulawesi Selatan),pegunungan Cartenz( Papua) dankawasan Pegunungan Sangkulirang - Tanjung Mangkalia(KalimantanTimur).
Baca Juga:
Pertamina Grand Prix Of Indonesia Ajang Kebanggaan Masyarakat Lombok
Kawasan karst di Kecamatan Tanjung Palas, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara, menurut para ahli dikelompokkan menjadi tiga satuan morfologi yaitu satuan morfologi dataran alluvial, satuan morfologi dataran bergelombang dan satuan morfologi perbukitan karst.
Menjelajahi gua
Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), H. Zainal A. Paliwang,Sabtu (8/6/2024),bersama jajarannya melakukan ekspedisi seru menelusuri Gua Karst Batu Putih.