Despredi menambahkan bahwa pengelolaan sampah dapat dimulai dari hal-hal kecil dalam kehidupan sehari-hari, seperti membuang sampah pada tempatnya.
Dengan membiasakan gaya hidup ramah lingkungan dengan menggunakan tumbler, totebag, dan memilih barang berdasarkan kebutuhan dan kualitas yang baik untuk mengurangi potensi limbah.
Baca Juga:
Penjabat Sekretaris Provinsi Kaltara 2025 Akan Dilantik Besok
“Sejalan dengan komitmen Perusahaan untuk senantiasa menjalankan operasi migas yang ramah lingkungan, PEP Bunyu Field akan terus mendorong program-program serupa guna menciptakan ekosistem yang lebih bersih dan sehat bagi masyarakat. Salah satunya, Perusahaan membagikan tumbler kepada para pekerja dan mitra kerja untuk mengurangi sampah botol plastik,” imbuhnya.
Perwakilan Kecamatan Bunyu, Harry P, menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif yang digagas PEP Bunyu Field ini.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada PT Pertamina EP Bunyu Field atas penyelenggaraan Coastal Cleanup. Harapan kami, kegiatan ini dapat terus dilakukan dengan melibatkan masyarakat lebih luas karena menjaga kebersihan pantai adalah tanggung jawab bersama. Pantai yang bersih tidak hanya memberikan manfaat lingkungan, tetapi juga dapat menjadi daya tarik wisata bagi masyarakat,” ungkap Harry.
Baca Juga:
Realisasi PAD Kaltara Triwulan Pertama 2025 Hanya Capai 14 Persen Target
Kegiatan Coastal Cleanup dan kampanye pengurangan plastik ini tidak hanya berdampak pada kebersihan pantai.
Namun juga memberikan edukasi lingkungan kepada masyarakat dan pekerja. PEP Bunyu Field berharap inisiatif ini dapat menjadi inspirasi bagi berbagai pihak agar semakin peduli terhadap lingkungan dan menerapkan pola hidup berkelanjutan.
Sementara itu, perwakilan Pos Angkatan Laut (POSAL), Arya, menambahkan bahwa kegiatan ini sekaligus menunjukkan betapa pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Ia mengharapkan agar program ini dapat terus berjalan dan bahkan ditingkatkan di masa mendatang.